Pembukaan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) FISIP Undip 2025: Mempersiapkan Generasi Unggul

Posted by Admin

Juni 28, 2024

Semarang (27/06) – Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) merupakan salah satu program unggulan yang rutin dilaksanakan oleh Universitas Diponegoro (Undip) setiap tahunnya. Program ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengembangkan potensi terbaik dari setiap mahasiswa di lingkungan universitas, guna mempersiapkan mereka menjadi pemimpin masa depan yang kompeten dan berdaya saing tinggi. Melalui Pilmapres, mahasiswa diberi kesempatan untuk menunjukkan kemampuan akademik, keterampilan, serta inovasi yang mereka miliki, yang pada akhirnya akan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan diri dan institusi.

Pada hari Kamis, 27 Juni 2024, kegiatan pembukaan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Diponegoro (Undip) resmi digelar di Ruang Sidang Senat FISIP Undip Tembalang. Ketua Pilmapres FISIP Undip 2025, Agung Budiatmo, S.Sos., MM, dalam sambutannya menyampaikan bahwa program ini ditujukan untuk mempersiapkan mahasiswa yang akan mewakili Undip di ajang Pilmapres 2025. “Harapan Saya, adik-adik memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya karena saat ini pun adik-adik juga sudah mencatatatkan di dalam lembaran curriculum vitae adik-adik menjadi Pilmapres terbaik di tingkat prodi, yang tentunya hari ini adik-adik bisa mencatatkan prestasi adik-adik untuk menjadi mahasiswa berprestasi di tingkat Fakultas,” pesan Pak Agung. Ia juga melaporkan bahwa ada 10 mahasiswa dari lima program studi sarjana di lingkungan FISIP Undip yang mengikuti seleksi Pilmapres tersebut.

Lebih lanjut, beliau menjelaskan bahwa tiap fakultas di lingkungan Undip nantinya harus mengirimkan tiga mahasiswa terbaik untuk mengikuti coaching di Universitas. Saat ini, FISIP tengah melakukan penilaian atau seleksi di tingkat Fakultas untuk mendapatkan tiga mahasiswa terbaik yang akan mewakili FISIP di Pilmapres 2025. Seleksi Pilmapres di tingkat Universitas akan diselenggarakan pada 20 Januari 2025. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi kesempatan bagi para mahasiswa untuk meningkatkan kompetensi dan keterampilan yang mereka miliki.

Dekan FISIP Undip, Dr. Drs. Teguh Yuwono, M.Pol.Admin., dalam sambutannya juga menambahkan bahwa pada Pilmapres kali ini, Fakultas akan memberikan apresiasi kepada Pemenang Pilmapres berupa kebijakan penurunan UKT, hadiah material, dan sertifikat. “Saya berharap para mahasiswa untuk tidak ragu-ragu. You have to show your capacity,” pungkas beliau, memberikan semangat kepada para peserta seleksi. Kegiatan pembukaan Pilmapres ini menjadi langkah awal bagi para mahasiswa untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka dan meraih prestasi gemilang di ajang Pilmapres 2025.

MORE FROM @FISIP UNDIP

0 Komentar