2 Delegasi Dari Ilmu Komunikasi Universitas Diponegoro Berhasil Menjuarai Broaday Comminfest 2018

Posted by FISIP

Mei 15, 2018

 

 

 

 

 

 

 

Broaday merupakan lomba  cabang lomba Video feature pada Comminfest (Communication Interest of Festival) Universitas Atmajaya Yogyakarta. Dari 41 tim peserta Broaday 2018, 2 tim dari Ilmu Komunikasi Universitas Diponegoro berhasil menjadi finalis bersama 5 tim lainnya dari Unpad, UIN Sunan Ampel Surabaya dan 3 tim dari Universitas Atmajaya. Ketujuh finalis ini kemudian ditantang untuk melakukan liputan di desa Wisata Lopati Bantul Yogyakarta pada 4 mei 2018. Dan mempresentasikan hasil liputan keesokan harinya, kemudian dinilai oleh 3 dewan juri yaitu, Anisa Ryzqya Nasution (Reporter I NEWS TV), Galih Setiawan (Motion Graphic MNC TV Yogjakarta) dan Febri Arifmawan (Senior News Producer NET TV).

Pada malam penghargaan Comminfest, 2 tim dari undip berhasil menjadi juara 1 dan juara 3 Broaday 2018. Sementara juara 2 diraih oleh tim dari Universitas Atmajaya

Juara 1 : TIM MANTUL

Amanda Cinthya Lois      (Ilmu Komunikasi 2016)

Hilmy zharief H                (Ilmu Komunikasi 2017)

Rizda Mayer                       (Sastra Indonesia 2016)

Juara 3 : TIM BISMILLAH JOGJA

Ichsan Wahyu P                 (Ilmu Komunikasi 2016)

Hafifah Dinda P                 (Ilmu Komunikasi 2017)

Kuirinus Fillmore Galih   (Ilmu Komunikasi 2017)

 

 

MORE FROM @FISIP UNDIP

0 Komentar