Semarang (25/03) – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Diponegoro (Undip) telah menggelar acara Pengajian Muslimah yang mengangkat tema “Menata Hati, Menata Diri Menggapai Keberkahan Hidup”. Kajian tersebut merupakan hasil kerjasama antara DWP FISIP Undip dengan Bidang Kemuslimahan Masjid Darul Ilmi FISIP Undip. Acara ini berlangsung pada hari Jumat, 22 Maret 2024 serta dihadiri oleh sejumlah pengurus DWP FISIP Undip.
Pengajian Muslimah ini turut mengundang Ustadzah Dra. Darosy Endah Hyosciamina, M.Si sebagai narasumber. Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang disampaikan oleh salah satu Tendik FISIP Undip, Ibu Zulfah. Tema yang diangkat dalam kajian ini mengupas tentang pentingnya menjaga kebersihan hati serta menata diri dalam mencapai keberkahan hidup.
Dalam penjelasannya, Ustadzah Darosy Endah menjelaskan perbedaan antara hati yang sehat, hati yang sakit, dan hati yang mati. Hati yang sehat adalah hati yang senang dalam menjalankan ibadah, sementara hati yang sakit adalah hati yang sering menunda kebaikan dan terus melakukan kesalahan meskipun mengetahui kebenarannya. Adapun hati yang mati adalah hati yang tidak mampu membedakan mana yang baik dan buruk.
Lebih lanjut, beliau juga mengajak para peserta untuk lebih memperhatikan amalan hati dibandingkan dengan hanya mengejar pahala lahiriah. Beberapa penyakit hati yang perlu dihindari diantaranya adalah takabur, ujub, pamer, serta iri dan dengki.
Kegiatan Kajian Muslimah ini dihadiri oleh sejumlah pengurus DWP FISIP Undip yang antusias mengikuti kajian yang penuh dengan hikmah dan pelajaran berharga. Diharapkan, melalui kegiatan seperti ini, para peserta dapat memperoleh pemahaman yang lebih dalam tentang pentingnya menjaga kebersihan hati serta menata diri dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
0 Komentar