Undip, 1 Maret 2024 – Departemen Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Diponegoro (Undip) mengadakan Kuliah Umum yang diselenggarakan pada tanggal 1 Maret 2024 di Ruang Teater FISIP, Undip. Kuliah Umum ini menyoroti topik yang sangat penting, yaitu “Urgensi Hak Asasi Manusia dalam Analisis Kebijakan Publik.”
Dengan kehadiran Ketua Komnas HAM RI, Dr. Atnike Nova Sigiro, M.Sc, kuliah umum ini memberikan wawasan mendalam mengenai prinsip-prinsip Hak Asasi Manusia (HAM) yang perlu diterapkan dalam analisis kebijakan publik. Selain itu, Dr. Atnike Nova Sigiro membahas mengenai prinsip-prinsip utama HAM yang hendaknya diterapkan dalam proses pembuatan kebijakan atau analisis kebijakan publik, yakni prinsip Universal, prinsip inalienable, prinsip non diskriminasi, dan prinsip indivisible yang menjadi dasar dalam menjunjung tinggi hak asasi setiap individu.
Pembahas lainnya dalam acara ini adalah Dr. Dra. Retno Sunu Astuti. M.Si, yang menjelaskan tanggung jawab pemerintah dalam konteks Hak Asasi Manusia. Dalam diskusinya, Dr. Retno Sunu Astuti menyoroti tiga aspek penting, yaitu melindungi rakyat, melayani rakyat, dan mengatur rakyat.
Selanjutnya, acara ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang urgensi hak asasi manusia dalam pembuatan kebijakan publik serta tanggung jawab pemerintah dalam memastikan perlindungan, pelayanan, dan regulasi yang adil bagi seluruh warga negara.
0 Komentar