Semarang (5/10) – Program Magister Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Diponegoro telah menyelenggarakan Workshop Metode Penelitian dan Penulisan Ilmiah yang membahas terkait Systematic Literature Review. Kegiatan yang berlangsung pada hari Sabtu, 1 Oktober 2022 tersebut dimulai sejak pukul 10:00 WIB serta menghadirkan Romi Satria Wahono B.Eng., M.Eng., Ph.D (Researcher & Technopreneur, Founder & CEO PT Brainmatics, serta Reviewer Scopus Q1 Journalis & Advisory Board UGM DTETI) sebagai narasumber. Kegiatan kali ini dilaksanakan secara luring melalui Zoom meeting dan dapat ditonton kembali pada kanal Youtube resmi FISIP Undip.
Dalam materinya, Romi menyampaikan bahwa konsep penelitian yang tepat adalah yang menempatkan masalah kehidupan sebagai latar belakang masalah penelitian. Selain itu, beliau juga menjelaskan bahwa penelitian yang berkualitas tinggi adalah yang topik dan skalanya kecil, fokus, dalam, memiliki kontribusi ke pengetahuan, dan membawa pengaruh yang besar ke bidang penelitian kita (sitasi ke publikasi tinggi). Selanjutnya, Romi memaparkan perbedaan Systematic Literature Review dengan Traditional Review.
0 Komentar