Kuliah Dosen Tamu, Pentingnya Riset dalam Pengelolaan Komunikasi Strategis

Posted by Admin

Oktober 18, 2021

Poster Kuliah Dosen Tamu Riset Komunikasi Strategis Untuk Industri (Sumber : dokumen pribadi)

Semarang – Pada Selasa (5/10) lalu, kuliah dosen tamu kembali diselenggarakan dengan mengangkat tema “Riset Komunikasi Strategis untuk Industri” melalui platform Zoom Meeting. Tema ini diangkat dengan harapan memberikan ilmu bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi Undip dalam teknik mengumpulkan informasi dan memaparkan informasi kepada perusahaan, sekaligus memberikan perspektif baru bagi mahasiswa dalam pengerjaan tugas akhir.

Kali ini kuliah dosen tamu mengundang Dr. Ummi Salamah, S.Psi., Psikolog, M.Si., salah seorang dosen FISIP Universitas Indonesia. Dr. Ummi merupakan pengajar tetap mata kuliah Public Relation, Strategi Komunikasi, Riset, dan Komunikasi Terapan Hubungan Masyarakat. Kuliah tamu dimoderatori oleh Dr. Yanuar Luqman selaku dosen Ilmu Komunikasi Undip dan dihadiri oleh beberapa dosen beserta mahasiswa, terutama mahasiswa Konsentrasi Komunikasi Strategis pada mata kuliah Manajemen Public Relations.

Acara diawali dengan pemberian sambutan oleh Kaprodi Ilmu Komunikasi Undip, S. Rouli Manalu atau yang akrab disapa Mbak Uli. Dalam sambutan tersebut, Mbak Uli mengatakan bahwa siapa pun yang dapat memberi pengetahuan, terutama dalam bidang Ilmu Komunikasi, akan diundang.

“Mbak Ummi punya banyak pengalaman di komunikasi, khususnya tentang bisnis komunikasi pada industri. Tema yang diajukan ditentukan sebagai bentuk keresahan sebagai sekretaris prodi yang melihat judul skripsi hingga tesis yang tema arahannya belum variatif yang kemungkinan didasari dengan kurangnya perspektif mahasiswa,” ujar Mbak Uli.

Selanjutnya, kegiatan perkuliahan pun dimulai dengan pemaparan dari Dr. Ummi. Ia menjelaskan bahwa komunikasi strategis memiliki sifat yang kompleks, pendekatan terintegrasi, dan mewakili kepentingan strategis organisasi yang hanya dapat dikelola oleh orang yang memahami manajemen public relations.

Dalam pengelolaannya, diperlukan riset komunikasi strategis sebagai pemecahan masalah yang kompleks, penetapan dan pengukur tujuan, pemantauan opini, pengetahuan, sikap, dan keyakinan publik, serta penerapan strategi dan taktik.

“Dalam setiap tahapan dalam public relation, selalu ada upaya untuk mengukur riset. Ada fungsi yang tidak terpisahkan dari seorang public relations, yaitu penanggung jawab secara scientific yang membantu penyusunan strategi praktik untuk hasil jangka panjang,” jelas Dr. Ummi.

Lebih lanjut, ia berpesan bahwa mahasiswa komunikasi strategis, terutama public relations, penting untuk selalu berbasis pada data yang ada. Pada komunikasi strategis, terdapat tiga jenis riset, antara lain riset formatif, riset program, dan riset evaluatif. Selain itu, periset komunikasi strategis berkutat dengan tiga jenis data, yakni first party datasecond party data, dan third party data.

Ia pun menyimpulkan bahwa riset untuk komunikasi strategis meliputi seluruh aspek dalam perencanaan strategis yang meliputi identifikasi masalah, efek masalah atau implikasi, arah strategis, pengujian strategi, tracking implementasi, dan evaluasi hasil. Kuliah pun diakhiri dengan closing statement Dr. Ummi bagi mahasiswa yang hadir pada perkuliahan tersebut.

“Selalu kembangkan riset terbaru untuk melihat indikator lainnya, baca, pelajari literatur, pengoperasiannya, serta kumpulkan definisi. Please open your mind, read book, read journal, dan selalu baca, kuasai yang Anda tulis, dan tulis yang Anda kuasai,” pungkasnya.

Reporter          : Kartika Conny

Penulis             : Febronia Jessica Inez Indriani

Editor              : Annisa Qonita Andini

MORE FROM @FISIP UNDIP

0 Komentar