Pengumuman Perpanjangan Submit Pendaftaran Lomba Pre-Event “BI Mengajar” Universitas Diponegoro

Posted by En_Admin

Agustus 5, 2021

Panitia kegiatan lomba Pre-Event “BI Mengajar” Universitas Diponegoro memperpanjang batas waktu submit pendaftaran yang sebelumnya berakhir pada tanggal 04 Agustus 2021 diperpanjang sampai dengan tanggal 10 Agustus 2021.

Seperti diketahui sebelumnya, jenis lomba Pre-Event yang dapat diikuti Mahasiswa aktif Undip ada 3 (tiga) macam, yakni:

  1. Lomba Bisnis Model Kewirausahaan yaitu Kompetisi Model Bisnis Indonesia (KOMBI)
  • Kompetisi bisnis model canvas (BMC) atau pitch deck
  • Materi disusun dengan format video atau poster
  • Submit via Instagram dan tag ke akun Instagram @bijateng dan @undip.official dengan hashtag #KOMBI #BIMengajar #Undip #UMKMBerdaya
  1. Lomba Poster Peran UMKM dalam Pemulihan Ekonomi yaitu Poster UMKM Tangguh dan Berkarya (BI PUSTAKA)
  • Kompetisi penyusunan poster guna memberikan edukasi kepada masyarakat terhadap peran penting UMKM dalam pertumbuhan ekonomi
  • Submit via Instagram dan tag ke akun Instagram @bijateng dan @undip.official dengan hashtag #BIPUSTAKA #BIMengajar #Undip #UMKMBerdaya
  1. Lomba Video Satu Menit Cinta dan Bangga Menggunakan Produk UMKM dalam Negeri yaitu Gerakan Cinta dan Bangga Produk Indonesia (GENTABI)
  • Kompetisi penyusunan video pendek satu menit yang menunjukkan kecintaan dan kebanggaan menggunakan produk-produk dalam negeri khususnya UMKM
  • Submit via Instagram dan tag ke akun Instagram @bijateng dan @undip.official dengan hashtag #GENTABI #BIMengajar #Undip #UMKMBerdaya

Bagi yang berminat mengikuti kegiatan Lomba Pre-Event “BI Mengajar” Universitas Diponegoro, silahkan klik link pendaftaran: https://bit.ly/PreEventBIMengajar. Untuk update info terbaru, cek Official Website Undip dan follow Instagram Undip (@undip.official) dan Twitter Undip (@undip).

Bila terdapat pertanyaan dapat menghubungi:

  1. Shoimatul (Undip) 0813-9246-8622
  2. Maya Lestarini K. (KPwBI Jateng) 0812-8305-1152

 

Sumber: undip.ac.id

MORE FROM @FISIP UNDIP

0 Komentar