Prodi Doktor Administrasi Publik : Kelas Inovasi Birokasi

Posted by FISIP

Oktober 22, 2019

Selaras dengan kurikulum berbasis KKNI pada Program Studi Doktor Administrasi Publik FISIP Universitas Diponegoro, salah satunya melalui mata kuliah Inovasi Birokrasi diselenggrakan Kuliah Lapangan yang pada tahun 2019 ini berlokasi pada dua tempat, yaitu: RSUD Prof. Margono Soekardjo Purwokerto dan Lapas Besi Nusakambangan Cilacap.

Pada kegiatan yang diselenggarakan tanggal 18 – 19 Oktober 2019 ini diikuti oleh 21 peserta yang terdiri dari dua angkatan yaitu angkatan XII (6 orang) dan angkatan XII (15 0rang) yang berasal dari berbagai daerah selain itu juga turut serta sebagai Dosen Pendamping yaitu: Bapak Dr. Hardi Warsono, MTP (Dekan FISIP UNDIP/Plt. KaProdi DAP) dan Ibu Dr.A.P. Dra. Tri Yuniningsih, M.Si (Ketua Departemen Administrasi Publik).

Melalui kuliah lapangan ini diharapkan mahasiswa mengetahui inovasi-inovasi yang dikembangkan instansi tujuan dan dapat dijadikan referensi dalam pengembangan inovasi untuk daerah asal mahasiswa.

 

sumber : https://dap.undip.ac.id

 

MORE FROM @FISIP UNDIP

0 Komentar