Kegiatan Unplugged 2019 ialah program kerja pertama yang diadakan Unit Pelaksana Kegiatan Sakutala, yang mana kegiatan Unplugged itu sendiri merupakan serangkaian kegiatan yang berupa bermain musik secara akustik dan juga mengusung konsep free jamming sehingga mashasiswa/i selain anggota sakutala dapat dengan bebas bermain dan mengembangkan potensi diri masing-masing dibidang musik.
Kegiatan Unplugged ini diadakan pada kamis, 25 april 2019, di kantin belakang Fisip Undip. Sebelum memulai acara ini, dilaksanakan persiapan acara dahulu pada pukul 07.00 WIB, oleh anggota sakutala khususnya seksi perlengkapan. Pada saat melalukan persiapan, beberapa anggota sakutala menata barang-barang yang dibutuhkan di atas panggung. Lalu setelah selesai melakukan persiapan, acara dimulai pada pukul 10.00 WIB.
Pada saat kegiatan Unplugged dimulai, para anggota sakutala bergantian mengisi dengan membawakan lagu-lagu pilihan mereka sendiri. Lalu selain anggota sakutala, terdapat juga para mahasiswa yang bukan anggota sakutala ikut meramaikan acara ini dengan ikut tampil membawakan beberapa lagu dan para penonton yang duduk sambil menikmati makanan juga turut bernyanyi bersama pada saat berjalannya acara.
Kegiatan Unplugged ini berakhir pada pukul 15.30 WIB. Setelah itu tak lupa juga para anggota sakutala mengemasi barang-barang dan memastikan bahwa panggung tidak dalam keadaan kotor serta harus kembali seperti sebelumnya. Kegiatan Unplugged yang diketuai oleh M. Zakky Sutyoko sejauh ini tidak terjadi kendala yang cukup memberatkan maka dari itu kegiatan Unplugged ini berjalan sesuai rundown yang dirancang.
Dari uraian kegiatan diatas, maka dapat disimplkan bahwa kegiatan unplugged 2019 ini berjalan dengan lancar. Inti dari diadakannya kegiatan unplugged juga dapat terlaksana dengan baik dibuktikan dengan antusiasme dari anggota sakutala dan mahasiswa/i fisip yang ikut meramaikan acara dengan baik serta dengan diadakannya acara ini dapat menghibur mahasiswa/i ditengah-tengah perkuliahan. Maka dapat dikatanan bahwa tujuan dari kegiatan unplugged 2019 telah tercapai yakni dalam rangka Mengasah potensi bermusik dan meningkatkan kepercayaan diri anggota maupun mahasiswa fisip serta Menambah rasa kebersamaan dan persaudaraan di dalam internal keanggotaan UPK Sakutala.
0 Komentar