Semarang, 6 Januari 2026 – Fakultas telah membuka pendaftaran ujian akhir bagi mahasiswa program sarjana (S1), magister (S2), dan doktor (S3) yang akan mengikuti prosesi Wisuda 182 pada periode April 2026. Pendaftaran dapat dilakukan mulai 16 Januari 2026 hingga 13 Maret 2026.
Pengumuman resmi yang dikeluarkan oleh Wakil Dekan Akademik dan Kemahasiswaan ini menegaskan bahwa mahasiswa yang akan menempuh ujian skripsi, tesis, atau disertasi harus segera mendaftar dalam rentang waktu yang telah ditentukan. Proses pendaftaran merupakan langkah awal untuk mengikuti sidang akhir sebelum diwisuda pada periode April mendatang.
Bagi mahasiswa yang membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai persyaratan dan tata cara pendaftaran, dapat melihat keterangan lengkap pada gambar pengumuman resmi yang terlampir di bawah ini.

Dengan dibukanya pendaftaran ini, diharapkan seluruh calon wisudawan dapat mempersiapkan diri dengan baik dan menyelesaikan administrasi pendaftaran tepat waktu. Fakultas mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kerja sama seluruh mahasiswa.





0 Komentar