Senat Mahasiswa FISIP Undip Sukses Selenggarakan Rangkaian Public Hearing 2021

Posted by Admin

Desember 3, 2021

Dokumentasi Acara Public Hearing (Sumber: Almira Khairunnisa)

Semarang— Senat Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik sukses menyelenggarakan kegiatan Public Hearing 2021. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu (13/11/2021) secara online melalui platform Microsoft Teams. Rangkaian acara terdiri atas, sambutan Ardaffa Firezha W. selaku Ketua Senat 2021, dilanjutkan dengan sambutan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Diponegoro, Dr. Drs. Hadi Warsono. Kemudian pemaparan survei penelitian Public Hearing yang dibawakan oleh perwakilan Senat Mahasiswa FISIP Undip. Terakhir, ada sesi tanggapan dosen dan pihak fakultas mengenai studio yang akan digunakan dalam proses pembelajaran mahasiswa.

Sambutan Ketua Senat 2021

Dalam sambutannya secara keseluruhan Ardaffa memaparkan bahwa pelaksanaan Public Hearing diadakan untuk mengetahui kondisi seluruh mahasiswa dalam menghadapi kegiatan akademik maupun non-akademik di kampus serta memberikan penilaian terhadap pelayanan yang diberikan oleh pihak fakultas.

Selain memaparkan manfaat pelaksanaan Public Hearing, ia juga menyimpan harapan terhadap pelaksanaan kegiatan ini.

“Diharapkan Public Hearing dapat meningkatkan pelayanan yang diberikan kepada seluruh mahasiswa. Pelaksanaan kegiatan ini juga membuka kesempatan bagi seluruh mahasiswa untuk menyampaikan aspirasi, masukan, saran, kritik kepada fakultas dan ormawa FISIP Undip secara langsung,” ujar Ardaffa.

Sambutan Dekan FISIP

Public Hearing merupakan sebuah tradisi positif yang dilaksanakan setiap tahun. Kegiatan ini memberikan sangat banyak manfaat kepada pihak pengelola setelah mendengarkan informasi yang diberikan oleh mahasiswa. Hal ini juga didukung oleh Dekan FISIP Undip, Dr. Drs. Hadi Warsono.

“Saya rasa, kegiatan ini akan memberikan manfaat yang besar apabila kemudian kita bisa memanfaatkan segenap informasi yang diberikan oleh mahasiswa,” ujarnya.

Dalam pelaksanaan pemberian pelayanan saat ini diperlukan penyesuaian yang tepat, terutama saat kegiatan perkuliahan. Modul atau buku pegangan merupakan salah satu kebutuhan yang diperlukan dalam memperlancar pemberian materi kepada para mahasiswa. Beliau juga menyampaikan bahwa akan ada pemaparan layanan perpustakaan digital yang akan disampaikan oleh Wakil Dekan Sumber Daya serta sarana pembangunan dan prasarana yang menjadi fokus Fakultas hingga tahun 2022.

“Pertama, saya menyatakan dari layanan perpustakan digital yang akan disampaikan oleh Ibu Wakil Dekan Sumber Daya. Kemudian, sarana pembangunan dan prasarana. Memang pada tahun ini dan tahun 2022 kita akan fokus memperbaiki sarana dan prasarana semaksimal mungkin,” Hadi Warsono.

Pemaparan Survei Penelitian Public Hearing

Di masa Pembatasan Jarak Jauh saat ini pembangunan di FISIP sudah cukup masif, dibuktikan dengan adanya penambahan jembatan yang menghubungkan beberapa gedung di FISIP serta terdapat pula pembangunan lift. Secara keseluruhan sudah baik, tetapi terdapat beberapa catatan yang masih perlu dibenahi dan dipenuhi seperti; pertanyaan apakah Prodi Ilmu Komunikasi akan dilengkapi dengan fasilitas studio, toilet yang kurang memenuhi syarat kebersihan, beberapa lampu yang tidak menyala, serta peningkatan ruang kelas dan publik.

Tanggapan Dosen & Pihak Fakultas Mengenai Studio di Ilmu Komunikasi

Studio Ilmu Komunikasi merupakan salah satu kebutuhan yang diperlukan Prodi Ilmu Komunikasi. Saat ini Prodi Ilmu Komunikasi memiliki laboratorium multimedia dan newsroom. Hal ini juga disampaikan oleh Bapak Teguh Yuwono “Ya, departemen Ilmu Komunikasi memiliki laboratorium. Satu laboratorium media visual dan satu lagi newsroom” ujarnya.

Beliau juga menyampaikan bahwa saat ini laboratorium komunikasi mendapatkan bantuan dari BPPTN BH melalui BPP. Perkiraan dananya sekitar 900 juta, dan nantikan dapat digunakan untuk membangun laboratorium komunikasi agar lebih baik. Namun dana sebesar 900 juta ini tidaklah cukup memenuhi semua, karena berdasarkan perkiraan dengan dana tersebut hanya akan mendapatkan alat-alat. Kebutuhan lainnya seperti kapasitas listrik serta interior di dalamnya juga memerlukan dana. Dalam perencanaannya seluruh kebutuhan tersebut akan dianggarkan melalui RKAT FISIP.

Setelah tanggapan dari Bapak Teguh Yuwono selaku Wakil Dekan FISIP Undip dilanjutkan oleh Ketua Departemen Ilmu Komunikasi, Nurul Hasfi. Dalam pemaparannya beliau menyampaikan juga bahwa saat ini Ilmu Komunikasi sudah memiliki laboratorium multimedia yang dapat mendukung proses pembelajaran di Ilmu Komunikasi. Di laboratorium ini juga terdapat banyak alat yang dapat digunakan seperti; kamera DSLR, ruang editing serta puluhan kamera profesional TV.

Selain memiliki laboratorium multimedia terdapat juga 2 ruang newsroom yang digunakan untuk praktik redaksi. Pencairan dana dari BPP dapat diterapkan untuk laboratorium multimedia sehingga dapat menghadirkan sebuah studio profesional yang nantinya digunakan mahasiswa untuk praktik. Pembangunan set up dari laboratorium ini juga berdiskusi dengan alumni dari Departemen Ilmu Komunikasi, hal ini juga disampaikan pada saat kegiatan Public Hearing berlangsung, “Sejauh ini, kita sudah berkonsultasi dengan alumni dari Departemen Ilmu Komunikasi. Salah satunya Mas Yogi, beliau dari Kompas TV Jakarta. Kita membahas bagaimana agar set up dari laboratorium bisa berjalan dengan baik” ujar Nurul Hasfi selaku Ketua Departemen Ilmu Komunikasi.

Pihak Ilmu Komunikasi akan terus berkoordinasi bersama dengan Ibu Wakin Dekan serta BPP Undip sebagai penyedia dana agar dapat segera melakukan eksekusi terkait pembenahan laboratorium sehingga dapat menunjang keefektifan proses belajar dan mengajar.

Tanggapan terakhir datang dari Ketua Prodi S1 Ilmu Komunikasi, Rouli Manalu. Beliau memaparkan terkait studio masih dilakukan proses, saat ini Ilmu Komunikasi akan berfokus mengembangkan dan melengkapi laboratorium yang akan menerima dana hampir 1M di tahun yang akan datang.

Kelengkapan design lighting serta kamera sudah cukup dibenahi dan dilengkapi sehingga semua matkul dapat dipraktikkan. Hal ini juga disampaikan pada saat Public Hearing berlangsung, “Kita sudah melengkapi design lighting, design semua penambahan kamera sehingga semua matkul sudah bisa dipraktekkan, yaitu; produksi berita video, produksi audio, produksi jurnalisme foto, pemrograman penyiaran. Semua yang di level output produk, itu sudah bisa disupport oleh laboratorium dan digunakan langsung oleh para mahasiswa” ujar Rouli Manalu selaku Ketua Prodi S-1 Ilmu Komunikasi.

Penulis: Sanita Sitinjak

Reporter: Almira Khairunnisa

Editor: Annisa Qonita Andini

MORE FROM @FISIP UNDIP

0 Komentar